Korelasi Ilmu, Wawasan, Framework, Pengambilan Keputusan, dan Perilaku
Bismillah, Dalam berpendapat, semua argumen bisa diarahkan dan terkesan benar karena semua elemen penegakan hukum diatur sedemikian rupa. Misal kita melihat kasus pemerkosaan di negara-negara barat sangat kecil bahkan nol kasus. Dalihnya karena disana seks bebas legal. Sehingga muncul pendapat kalau begitu legalkan saja seks bebas disini, agar tidak terjadi kasus pemerkosaan lagi. Bagi yang memiliki dasar ilmu agama mungkin itu aneh dan tak wajar. Tapi bagi mereka yang mengatakan dirinya "open minded" hal itu logis dan memang bisa dibuktikan melalui data. Maka menjaga value dari produk hukum itu sangat penting. Ibarat kita sekarang mudah mewajarkan kemaksiatan dan memandang remeh dosa. Adapun pembelaan kita seringkali menunjuk kesalahan pada orang lain, bukan pada diri kita. Misal saja, kita mudah membiarkan diri kita menikmati perjalanan saat bertemu dengan orang-orang yang tak menutup aurat, memang pakaiannya sopan saja, tapi kita lupa bahwa memandangnya secar...