Menjaga Bangunan Dakwah dalam buku "Robohnya Dakwah di Tangan Dai" Karya Syaikh Fathi Yakan
Bismillah, Layaknya bangunan rumah, dakwah setelah masa-masa pembangunan bahkan sampai jadi, utuh dan terlihat kokoh sekalipun masih harus terus dirawat. Tak jarang sebuah bangunan mengalami kerusakan, mulai dari cat yang mengelupas, tembok retak, hingga rusak parah bahkan roboh. Keyakinan kita, dasar pembangunan yang baik akan membuat sebuah bangunan mudah diperbaiki bahkan jika roboh sekalipun masih lebih bisa dibangun kembali. Kerusakan dan robohnya sebuah bangunan banyak sebabnya, mulai dari jarang dirawat, membiarkan kerusakan-kerusakan kecil, sampai datangnya bencana alam yang tak bisa dihindarkan. Dakwah yang dibangun dengan dasar-dasar pembangunan yang baik bisa dianalogikan sebagaimana bangunan rumah itu. Syaikh Fathi Yakan dalam Buku "Robohnya Dakwah di Tangan Dai" di bab terakhir menyampaikan bagaimana menjaga bangunan dakwah antara lain: a. Tegakkan bangunan dakwah di atas landasan takwa kepada Allah SWT b. Kukuhkan ukhuwah karena Allah SWT c. Bangunlah pondasi sa...